Penyebab Fuel Pump Tidak Bunyi - OMBRO

Penyebab Fuel Pump Tidak Bunyi

Fuel pump pada mobil berfungsi untuk memompa bahan bakar dari dalam tangki bahan bakar menuju ke injektor. Hasil pemompaan bahan bakar dari fuel pump ini akan menciptakan tekanan di dalam saluran bahan bakar yang saat di injeksikan oleh injektor kedalam ruang bakar akan berubah menjadi bentuk kabut.

Untuk mengaktifkan fuel pump, cukup dengan memposisikan kunci kontak pada posisi ON, dan fuel pump akan bekerja. Saat fuel pump bekerja, umumnya akan mengeluarkan getaran dan bunyi yang bisa dirasakan jika kita memegang tangki bahan bakar.

penyebab fuel pump tidak bunyi

Fuel pump yang tidak bunyi dan getarannya tidak terasa saat kita memegang body fuel tank, besar kemungkinan, inilah yang menjadi penyebab mobil sulit dihidupkan. Ya, ketika fuel pump tidak bunyi dan tidak bekerja hal ini akan menyebabkan mobil menjadi sulit dihidupkan (mogok).

Lantas apa saja yang menjadi penyebab fuel pump tidak bunyi ? Nah pada artikel kali ini ombro akan menjelaskan apa saja penyebab-penyebab fuel pump tidak bunyi, simak infonya dibawah ini


1. Sekring Fuel Pump putus


Penyebab fuel pump tidak bunyi yang pertama adalah sekring fuel pump putus. Sekring fuel pump ini umumnya terletak kotak sekring / Fuse box yang adad di ruang mesin, namun ada juga beberapa mobil yang meletakkan sekring fuel pump ini di fuse box bagian dalam mobil.

Sekring fuel pump berfungsi sebagai pengaman dan pembatas arus apabila terjadi short atau arus listrik mengalir berlebihan menuju fuel pump.

Ketika sekring fuel pump ini putus maka tidak ada arus listrik yang mengalir menuju fuel pump sehingga motor fuel pump tidak akan berputar dan fuel pump mati.


2. Relay Fuel Pump rusak


Penyebab fuel pump tidak bunyi yang kedua adalah relay fuel pump rusak. Relay fuel pump ini berfungsi sebagai saklar elektromagnet yang akan menghubungkan arus dari baterai ke fuel pump motor saat kunci kontak diputar ke posisi ON.

Letak relay fuel pump ini ada yang dipasang didalam fuse box dan ada juga yang dipasang diluar fuse box, untuk yang dipasang terpisah biasanya dipasang tidak jauh dari ECU mobil. Ketika relay fuel pump ini rusak dan tidak berfungsi maka arus listrik yang mengalir menuju fuel pump mobot akan terputus sehingga fuel pump tidak dapat bekerja.

Baca juga :


3. Kabel dan sambungan socket putus


Penyebab fuel pump tidak bunyi yang ketiga adalah kabel dan sambungan socket putus. Ya, untuk mengalirkan arus listrik dari aki menuju fuel pump motor digunakan kabel dan socket serta sambungan.

Seiring dengan penggunaan kendaraan dan perbaikan pada sisi yang lain, terkadang kabel dan socket fuel pump ini bisa saja terputus akibat tertarik. Putusnya kabel fuel pump, maka fuel pump tidak akan mandapatkan arus listrik, akibatnya motor fuel pump tidak dapat berputar.


4. Motor Pompa di dalam Fuel pump rusak


Penyebab fuel pump tidak bunyi yang ke empat adalah Motor pompa di dalam fuel pump rusak. Ya, meskipun fuel pump ini bisa dibilang sebagai part yang bisa digunakan dalam jangka waktu tahunan, buka berarti ia tidak dapat rusak.

Ada dua komponen yang kerap membuat fuel pump ini rusak yaitu lilitan pada motor putus dan pompa yang jebol dan terlepas dari shaft motor. Fuel pump ini umumnya jarang bisa diperbaiki sendiri-sendiri, jadi ketika rusak biasanya diganti satu set komponen yang dinamakan fuel pump.

Ketika fuel pump rusak, maka bahan bakar tidak dapat di pompa menuju injektor untuk di injeksikan sehinga akan menyebabkan mobil menjadi mogok.

Daftar isi
    SHARE