Kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade
Kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade - Hadir di Indonesia tahun 2020, Hyundai Palisade merupakan salah satu kendaraan premium dari Hyundai Motors Indonesia yang berjenis Sport Utility Vehicle (SUV). Hyundai Palisade dipasarkan dalam tiga varian dengan pilihan mesin diesel, model ini mencoba menyasar kaum menengah ke atas yang cenderung menggunakan Mazda CX-9, Toyota Fortuner, ataupun Mitsubishi Pajero Sport.
Ya, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memasarkan Hyundai Palisade ini dalam tiga varian. Pertama adalah tipe Prime yang merupakan tipe terendah yang dijual Rp788 Juta on the road. Untuk kelas menengah ada tipe Signature yang dibandrol seharga Rp899 Juta, dan varian termahalnya adalah tipe Signature AWD seharga Rp1.035 Milyar.
Total ada empat warna bodi kendaraan yang bisa dipilih, yakni Timeless Black, White Cream, Steel Graphite, dan Moonlight Cloud. Sedangkan pilihan warna interior dalam, tersedia beberapa pilihan warna diantaranya Black Monotone, Black Burgundy serta Navy Warm Grey.
Lantas apa saja kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade ini? Nah,diartikel berikut ini, ombro akan berbagi informasi seputar kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade. Simak ulasan lengkapnya dibawah ini.
I. Kelebihan Hyundai Palisade
Secara keseluruhan, Hyundai Palisade ini memiliki segudang kelebihan yang cukup memikat hati. Pasalnya mobil ini menggunakan desain bodi monocoque yang cenderung lebih banyak benefitnya dibanding dengan mobil SUV berchassis ladder frame. Berikut adalah kelebihan Hyundai palisade.
1. Desain dan tampilannya gagah, maskulin dan mewah
Kelebihan Hyundai Palisade yang pertama kali bisa kita lihat adalah desain dan tampilannya yang gagah, maskulin, dan mewah. Hyundai palisade ini merupakan mobil jenis SUV yang punya tinggi sekitar 1750 mm, panjang 4980 mm, dan dengan lebar sekitar 1975 mm. Dimensi yang tinggi dan besar ini membuat Hyundai Palisade terlihat gagah namun dengan kesan nyaman untuk dikendarai.
Desainnya sendiri, mobil ini mengingatkan pada mobil-mobil besar mewah buatan Amerika seperti Cadillac Escalade atau Lincoln Navigator. Bentuk bagian depannya khas memiliki grille besar yang dibingkai dengan warna Chrome silver. Sedangkan untuk headlampnya, ia terlihat futuristik berkat lampu DRL yang memanjang secara vertikal dari lampu bagian atas ke bagian bawah.
Ya, meskipun mobil Hyundai Palisade ini jenisnya SUV, namun punya kesan yang gagah, maskulin, mewah dan tangguh sehingga sangat cocok untuk eksekutif muda yang ingin tampil gagah dan maskulin.
2. Kapasitas angkutnya besar
Kelebihan Hyundai Palisade yang kedua adalah kapasitas angkutnya yang besar. Mobil SUV bongsor ini bisa mengangkut hingga 7 orang ditambah kapasitas angkut barang dibagasi yang juga cukup besar. Bahkan dengan 7 orang didalamnya, bagasi mobil ini masih mampu menampung dua koper ukuran besar dibelakangnya.
Selain itu, meskipun memuat 7 orang didalamnya, setiap orang yang duduk masih memiiki space dan ruang yang cukup lega, terutama ruang kaki (legs room). Untuk bagian tengah, kursinya sudah menggunakan versi "captain seat" yang memang terkenal memberikan keleluasaan penumpang saat duduk disitu. Sedangkan untuk kursi row ketiga menggunakan kursi model standar memanjang yang bisa memuat 3 orang.
3. Fitur lengkap dan nyaman
Kelebihan Hyundai Palisade yang ketiga adalah fitur yang cukup lengkap dan nyaman untuk digunakan, baik dari sistem keamanan ataupun kenyamanan untuk seluruh orang didalamnya. Tak peduli itu supir, bos, atau penumpang lainnya.
Berikut ini adalah beberapa fitur kenyamanan dan keamanan yang disediakan pada mobil Hyundai Palisade :
- Kursi pengemudi dapat mengatur posisi sendiri secara otomatis saat kita baru masuk pertama kali
- Pengaturan jok pengemudi sudah elektrik
- Ada peringatan saat kendaraan lain saat kita ingin buka pintu
- Mode berkendara smart yang adaptif mengikuti kebiasaan pengemudi
- Ada fitur pendingin dan pemanas di joknya
- Ada fitur power tail gate yang otomatis buka atau tutup
- Ada 2 sunroof depan dan belakang
- Ada fitur wireless charger yang bisa cas hape tanpa colok kabel
- Seluruh penumpang punya port charging sendiri-sendiri
- Sudah menggunakan SRS Airbag 6 titik
- Ac sudah menggunakan triple zone sehingga masig-masing row kursi memiliki pengaturan AC tersendiri.
Selain dari fitur-fitur diatas, Hyundai Palisade ini masih memiliki beragam fitur lain yang cukup lengkap namun tidak ombro sebutkan satu persatu disini seperti misalnya ada fitur Blind-Spot Collision Warning (BCW), Rear Cross-Traffic Collision Warning (RCCW), Safe Exit Assist (First in class), Front / rear parking distance warning, dan lain-lain.
4. Kekedapan suara kabinnya sangat bagus
Kelebihan Hyundai Palisade yang keempat adalah kekedapan suara dalam kabinnya sangat bagus. Ya, saat anda duduk didalam mobil Hyundai Palisade, kebisingan suara yang terjadi di luar kendaraan bisa di reduksi sedemikian rupa oleh mobil ini sehingga anda dapat bisa merasa nyaman.
Suara mesin dieselnya terdengar halus dan tidak menganggu meskipun saat berakselerasi. Selain itu, suara bising ban yang umum muncul pada kendaraan SUV, akan lebih sedikit anda rasakan. Bisa dibilang kekedapan suara yang ada di mobil Hyundai Palisade ini sudah cukup untuk memenuhi kenyamanan.
5. Mesin bertenaga namun irit
Kelebihan Hyundai Palisade yang kelima adalah mesinnya yang bertenaga namun irit. Ya, Hyundai Palisade dibekali mesin berbahan bakar diesel injeksi bertipe R2.2 CRDi 4 silinder segaris. Teknologi mesinnya adalah Common Rail Diesel Injection yang berkapasitas 2.200cc.
Tenaga maksimum yang bisa dikeluarkan oleh mesin ini adalah 200PS di 3800 rpm, sedangkan torsi maksimum yang bisa dihasilkan mesin Hyundai Palisade 2.2 CRDi ini adalah 440 Nm di putaran mesin 1750 sampai 2750 rpm. Maka jangan heran jika mesin ini terasa sangat bertenaga di berbagai kondisi jalan.
Selain bertenaga, mesin R2.2CRDi ini juga sangat irit. Untuk kondisi perjalanan di dalam kota, mesin ini bisa menempuh jarak sekitar 12,5 kilometer untuk 1 liter bahan bakar. Sedangkan untuk penggunaan dijalan tol yang stabil dan berkecepatan tinggi, mesin ini sanggup menempuh jarak sekitar 19,5 kilometer untuk satu liter bahan bakar.
II. Kekurangan Hyundai Palisade
Meskipun mobil ini sudah dilengkapi dengan segudang kelebihan baik apa sistem keamanan maupun kenyamanannya, namun Hyundai Palisade juga masih menyimpan beberapa kekurangan yang bisa dibilang subyektif namun cukup berasa. Berikut adalah kekurangan Hyundai Palisade.
1. Instrumen cluster masih analog
Kekurangan Hyundai Palisade yang pertama adalah Instrumen cluster di dashboardnya masih menggunakan versi analog. Ya, versi analog akan menampilkan instrumen cluster model jarum dengan angka-angka disekelilingnya. Sedangkan versi dgital akan menampilkan tampilan instrumen cluster digital seperti pada layar smartphone atau tab.
Cobalah bandingkan dengan instrumen Hyundai Santa Fe terbaru yang sudah menggunakan versi digital. Saat anda beralih dari versi digital ke versi analog seperti di Hyunda Palisade ini, mobil ini jadi berkesan jadul dan sedikit kurang pas jika dibandingkan dengan ragam kelebihan lainnya yang ada di Hyundai Palisade ini.
2. Tampilan Multimedia terlalu biasa
Kekurangan Hyundai Palisade yang kedua adalah tampila multimedianya yang masih terlalu biasa. Ya, selain instrumen cluster yang masih versi analog, tampilan multimedia pada Hyundai Palisade ini terkesan sangat biasa. Tampilannya berkesan seperti ikon-ikon monochrome yang kesannya tidak wah.
Namun begitu, sistem multimedia yang ada pada Hyundai Palisade ini secara teknologi sudah diadaptasi menggunakan teknologi terkini. Seperti misalnya ada fitur Apple CarPlay dan Android Auto yang bisa terkoneksi dengan smartphone secara wireless.
3. Perlu bahan bakar yang berkualitas bagus
Kekurangan Hyundai Palisade yang ketiga adalah mesin mobil ini perlu bahan bakar yang berkualitas bagus. Seperti kita ketahui mesin diesel berteknologi Diesel Common Rail Injecton ini sangat rentan terhadap penggunaan bahan bakar yang tidak berkualitas.
Banyak masalah yang bisa terjadi jika kita tetap memaksakan untuk menggunakan solar dengan mutu yang kurang baik (seperti misalnya saat berada di daerah yang tidak ada layanan bahan bakar pertamina dex).
Jadi, mau tak mau, mobil Hyunda Palisade memerlukan perhatian khusus saat akan digunakan ke wilayah-wilayah selain kota besar yang ketersediaan solar berkualitas seperti pertamina dexnya masih jarang.
Baca juga:- Kelebihan dan kekurangan Hyundai Santa Fe terbaru
- Kelebihan dan kekurangan Hyundai Trajet
- Kelebihan dan kekurangan Hyundai Grand Avega
4. Cuma ada satu pilihan mesin dengan transmisi otomatis 8 percepatan
Kekurangan Hyundai Palisade yang keempat adalah pilihan mesin dan transmisinya yang cuma ada satu pilihan saja. Ya, ketiga tipe Hyundai Palisade yang ada (Prime, Signature 4x2 dan signature AWD) semuanya menggunakan tipe mesin dan transmisi yang sama.
Untuk mesinnya, Hyundai palisade menggunakan mesin diesel tipe R2.2 CRDi, dan transmisinya menggunakan transmisi otomatis 8 percepatan. Jadi bagi anda yang ingin menggunakan mesin berbahan bakar bensin dan mencari transmisi manual, anda tidak akan menemukannya di Hyundai Palisade saat ini.
III. Spesifikasi Hyundai Palisade
Untuk melengkapi artikel kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade ini, berikut ombro lampirkan spesifikasi dan data teknis singkat tentang Hyundai Palisade.
DIMENSI | |
---|---|
Panjang | 4980mm |
Lebar | 1975mm |
Tinggi | 1750mm |
Jarak sumbu roda | 2900mm |
CHASSIS | |
Sistem Rem Depan | Disc |
Sistem Rem Belakang | Disc |
Suspensi Depan | McPherson strut independen |
Suspensi Belakang | Multi link |
Ukuran Ban | 245/50R20 |
MESIN | |
Jenis Mesin | R 2.2 CRDi Turbodiesel in-line 4 Cylinder |
Isi Silinder | 2200 cc |
Bahan Bakar | Solar |
Konsumsi bahan bakar | 11-13 km/L |
Transmisi | Otomatis 8-speed |
Tenaga Maksimum | 200 PS @3800 RPM |
Torsi Maksimum | 440 Nm @1.750~2.750 RPM |
Demikianlah artikel tentang kelebihan dan kekurangan Hyundai Palisade yang bisa ombro sampaikan kali ini, semoga artikel ini bisa bermanfaat buat anda.