Jenis-jenis rem parkir pada mobil dan cara penggunaannya - OMBRO

Jenis-jenis rem parkir pada mobil dan cara penggunaannya

Mencegah mobil bergerak dengan sendirinya saat parkir membuat keberadaan rem parkir menjadi sebuah alat bantu yang sangat vital bagi setiap pengemudi. Ya, rem parkir sangatlah penting bagi setiap pengemudi terutama disaat mereka memarkirkan kendaraannya.

Tanpa rem parkir tentu kita akan merasa kesulitan ketika ingin meninggalkan kendaraan, terlebih ketika kita memarkirkan kendaraan di tempat yang memiliki sudut kemiringan besar. Selain berguna disaat parkir, rem parkir juga sangat membantu setiap pengemudi ketika sedang mengemudi di jalan menanjak dan macet.

Meskipun begitu, tak jarang kita akan sedikit bingung disaat mobil yang kita kendarai berbeda model dan jenisnya, sedang rental atau pinjam punya keluarga misalnya.

Tentu saja beda mobil bisa beda juga model dan jenis rem parkir yang digunakan. Berikut ini telah kami rangkumkan berbagai jenis rem parkir mobil yang kami ketahui saat ini


1. Rem parkir model tuas


Rem parkir jenis tuas ini adalah rem parkir yang sangat umum digunakan di mobil-mobil saat ini, mulai dari jenis sedan, pick up, ataupun minivan.

Untuk penggunaannya juga terbilang mudah, cukup dengan menarik tuas tersebut hingga terasa sedikit berat dan kendaraan sudah tidak lagi bisa bergerak. Untuk rem parkir model tuas ini terbagi lagi menjadi 3 model yaitu :

a. Rem parkir model tuas tarik

Rem parkir model tuas tarik ini menggunakan tuas yang memanjang dan bergerigi yang terhubung dengan rem parkir di dalam tromol rem mobil. Umumnya terletak di dashboard bagian bawah segaris dengan pinggul pengemudi saat duduk.

Rem parkir model tuas tarik

Untuk rem parkir model tuas tarik ini cukup dengan menarik tuas hingga terasa berat dan mobil tidak bisa bergerak. Untuk melepaskan rem parkir model tuas tarik ini cukup menarik sedikit tuas tersebut keatas sambil sedikit diputar ke arah kiri atau kanan lalu lepaskan perlahan hingga posisi tuas kembali seperti sebelum rem parikir digunakan.

b. Rem parkir model tuas dongkrak

Rem parkir model tuas dongkrak ini menggunakan tuas dengan panjang sekitar 30 cm dengan tombol di bagian ujung depannya. Biasanya terletak di tengah-tengah diantara kursi supir dengan kursi penumpang depan.

rem parkir model tuas dongkrak

Untuk menggunakan rem parkir model tuas dongkrak ini juga sama dengan model tuas tarik, yaitu dengan menarik tuas rem parkir hingga terasa berat dan mobil tidak bergerak.

Untuk melepaskannya anda perlu menarik keatas sedikit lalu tekan tombol yang ada pada ujung tuas lalu turunkan tuas rem parkir perlahan hingga rem parkir berada ke posisinya semula.

c. Rem parkir model tuas geser

Rem parkir model tuas geser ini umum dipakai pada kendaraan berat yang menggunakan rem angin sebagai rem utamanya. Seperti contohnya rem parkir yang digunakan pada truk-truk kontainer.

rem parkir model tuas geser

Untuk penggunaannya cukup dengan menarik keatas sedikit lalu menggesernya kearah belakang. Kembalikan keposisi semula untuk melepaskan fungsi rem tangannya.


2. Rem parkir model pedal


Pada dasarnya rem parkir model pedal ini cara kerjanya sama dengan rem parkir model tuas, namun penempatannya terletak disamping kiri pedal rem (untuk mobil automatic) atau di sebelah kiri pedal kopling (untuk mobil manual).

rem parkir model pedal

Bentuk pedalnya juga sedikit berbeda dan lebih kecil dari pedal lainya sehinga anda mudah untuk membedakannya. Rem parkir model pedal ini, banyak di temukan pada mobil mobil kelas premium seperti mercedez-Benz, Toyota Camry, dan lain sebagainya.

Untuk mengaktifkan rem parkir model pedal ini , anda hanya perlu menekan pedal secukupnya , dan untuk membebaskannya injak kembali pedal rem parkir tersebutsedikit lebih dalam lalu lepaskan hingga terangkat dan kembali ke posisi semula.

Baca juga : Mengenal masalah rem mobil yang sering terjadi


3. Rem parkir model elektrik


Jenis rem parkir yang terakhir ini adalah rem parkir model elektrik. Dikatakan model elektrik karena secara garis besar komponen rem parkir yang digunakan digerakkan oleh motor yang bekerja secara elektrik. Sangat berbeda dengan kedua model rem parkir yang sudah kita bahas sebelumnya.

rem parkir model elektrik

Rem parkir model ini sangat memberikan kepraktisan dan kemudahan karena tidak dibutuhkan tenaga yang banyak untuk mengaktifkannya.

Untuk pengoperasian rem parkir model elektrik ini sangatlah mudah cukup dengan memainkan tombol rem parkir. Tarik tombol keatas untuk mengaktifkan rem parkir (biasanya lampu led pada tombol akan menyala dan ini menandakan rem parkir sedang aktif), sedangkan untuk menonaktifkan fungsinya, cukup dengan menekan pedal rem dan menekan tombol rem parkir ke-arah bawah (disaat ini lampu led pada tombol akan padam).

Namun, untuk keakuratan dan detail pengunaannya secara lengkap, sebaiknya Anda mengikuti buku panduan penggunaan kendaraan yang sudah diberikan.

Hal ini perlu dilakukan mengingat setiap rem parkir model elektrik memiliki perbedaan dan cara terkait fitur dan fungsi yang bisa dilakukan pada tiap-tiap mobil yang menggunakan rem parkir jenis elektrik ini.
Daftar isi
    SHARE